
Saat para tim-tim futsall meriahkan pertandingan persahabatan yang diselenggarakan AMP di Semarang. Jubi/Dok
Jubi, Semarang – Bertempat di lapangan Futsal kampus Universitas 17 Agustus 1945 Semarang, mahasisawa Papua yang sedang mengenyam pendidikan Semarang telah menyelenggarakan pertandingan futsal Liga Persahabatan West Papua Day yang berlangsung selama tiga hari, dari Kamis 27 – 29 November 2015.
Ketua Aliansi Mahasiswa Papua (AMP) Komite Kota Semarang, Bernardo Boma kepada Jubi mengatakan, pertandingan yang diselenggarakan tersebut bertujuan menjalani persahabatan sesama mahasiswa Papua maupun non Papua di Kota Semarang guna membangun solidaritas sesama mahasiswa dan menyambut hari HUT Kemerdekaan West Papua yang ke-54.
“Jadi dengan pertandingan ini membuka pemahaman yang sebenarnya dan mengikutsertakan mahasiswa untuk menyambut hari kemerdekaan. Dalam kegiatan ini bukan mahasiswa Papua saja tetapi Mahasiswa dan Rakyat Indonsesia juga ikut terlibat dan mengambil bagian dalam kegiataan ini,” ujar Boma, (29/11/2015) di Semarang.
Pertandingan tersebut juga bertujuan untuk menjalin pesatuan dan kesatuan di antara mahasiswa Papua maupun mahasiswa non Papua.
Sementara itu, Bob Innyaren, mahasiswa Papua di Semarang, kepada Jubi mengatakan, pertandingan persahabatan yang diadakan oleh AMP Semarang tersebut sangat baik. Karena melalui kegiatan-kegiatan ini bisa menjalin hubungan persaudaraan yang baik di antara mahasiswa Papua di Semarang.
“Saya berharap kegiatan ini bisa dilakukan lagi ke depannya,” katanya.
Pertandingan yang diadakan selama tiga hari ini, diikuti oleh belasan tim putra dan juga putri. Untuk Putra, Juara I diraih oleh Epen Ka FC, Juara II Wisel Meren Fc dan juara III PS Putra Pesisir.
Untuk Putri, Juara I diraih oleh PS UNISBANK A, juara II PS UNISBANK B dan Juara III 3 Mogee FC. Kipper terbaik putri adalah Ayu dari PS UNISBANK A dan Putra, Frans Tsolme dari PS Putra Pesisi . (Arnold Belau)