
Wamena, Jubi – Bupati Lanny Jaya, Befa Yigibalom mengharapkan agar guru-guru di empat belas SD di Beam menjalankan tugasnya dengan baik.
Hal itu dikatakannya saat melantik enam pejabat eselon dua dan tiga kepala distrik, Selasa (1/3/2016), di aula Nirimok Kantor Bupati Lanny Jaya.
Mereka yang dilantik adalah Yanua Wenda, Kepala Dinas Kehutanan, Enius Wenda sebagai pelaksana tugas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kundreas Kogoya sebagai staf ahli bupati bidang pertambangan dan energi, Ferry Yigibalom sebagai staf ahli bupati bidang kesehatan, Poas Tabuni sebagai staf ahli bupati bidang daerah tertinggal dan Abner Kogoya sebagai staf ahli bupati bidang pengembangan wilayah.
Sementara tiga kepala distrik yang dilantik yaitu, Natalius Wenda, Kepala Distrik Bruwa, Elias Wakerkwa sebagai Kepala Distrik Bugukgona dan Denius Kogoya sebagai Kepala Distrik Nikogwe.
“Yang dilantik ada yang khusus untuk misi pendidikan di timur sehingga diharapkan sukseskan hal tersebut, dengan harapan guru-guru di 14 SD di wilayah Beam bisa melaksanakan tugasnya dengan maksimal,” katanya.
Kepada kepala distrik, ia meminta agar melakukan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. “Ada banyak yang sudah diusulkan untuk diganti karena tidak pernah di tempat tugasnya. Selama bertugas Kepala Distrik khususnya harus memberikan kesan dan prestasi terbaik bagi rakyat,” katanya.
Sementara tiga kepala distrik yang dilantik menggantikan pejabat sebelumnya yang pensiun dan yang tidak pernah berada di tempat tugasnya.
Ia juga mewanti-wanti agar ASN tetap menjaga netralitas dalam proses pemilihan kepala daerah yang sedang berlangsung di daerah tersebut. (Islami)