Quantcast
Channel: Jubi Papua
Viewing all articles
Browse latest Browse all 15090

KNPB : Sebaiknya Polisi Ungkap Kasus Kekerasan Daripada Sibuk Memfitnah KNPB

$
0
0
Ones Suhuniap, Sekretaris Umum KNPB - Facebook

Ones Suhuniap, Sekretaris Umum KNPB – Facebook

Jayapura, Jubi – Komite Nasional Papua Barat (KNPB) membantah tudingan polisi yang menyebutkan mahasiswa berinisial SL (20) adalah simpatisan KNPB.

SL ditangkap oleh polisi karena menodongkan senjata api jenis FN ke Bripda Ritonga, anggota Polres Jayapura di Sentani, Senin (1/2/2016).

“Apa buktinya kalau SL itu simpatisan KNPB? Kami bukan organisasi kriminal. Sebaiknya polisi ungkap kasus-kasus kekerasan daripada sibuk memfitnah KNPB. Kita tahu semua, banyak kasus kekerasan terhadap orang Papua yang belum diungkapkan oleh polisi di meja mereka,” kata Ones Suhuniap, Sekretaris Umum KNPB, Kamis (4/2/2016).

Suhuniap menambahkan, yang punya senjata di dalam kota itu jelas hanya Polisi dan pihak TNI.

“Menuduh tanpa bisa membuktikan hanya menunjukkan ketidakmampuan polisi mengungkapkan akar konflik dan kekerasan di Papua. Saya duga, ini berkaitan dengan upaya mengkriminalisasi perjuangan damai rakyat Papua. Termasuk menjadikan perlawanan rakyat Papua sebagai aksi terorisme,” lanjut Suhuniap.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Papua, Kombespol Patridge Renwarin kepada Kantor Berita Antara mengatakan, aksi penodongan oleh SL itu terjadi saat Bripda Ritonga terjatuh dengan sepeda motor, tepat di belakang mobil yang ditumpangi SL.

SL kemudian turun dan menodongkan senjatanya kepada anggota Polres Jayapura ini. Setelah menodongkan pistol, SL melarikan diri. Polisi lalu mengejarnya dan berhasil menangkap SL di sekitar bandara Sentani.

Kepada wartawan, Kombespol Renwarin menjelaskan, dari hasil pemeriksaan sementara terungkap SL merupakan simpatisan KNPB dan kini terus diperiksa penyidik untuk mengetahui asal senjata api tersebut.

“Senpi jenis FN yang dibawa pelaku berisi tiga butir amunisi,” tambah Kombes Renwarin. (Victor Mambor)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 15090

Trending Articles